Informasi Dan Edukasi

Senin, 12 Agustus 2019

The Le Hu Garden, Hari Libur Padat Pengunjung

pengunjung yang ramai (dokumentasi pribadi)

Momen liburan memang asyik dihabiskan untuk jalan-jalan. S
aya sempat menyambangi sebuah tempat wisata  yang ada di kabupaten Deli Serdang Sumatera Utara ini. Kebetulan tempat ini tidak terlalu jauh dari lokasi tinggal saya.
 
berswafoto (dokumentasi pribadi)



spot foto (dokumentasi pribadi)

Sebelumnya saya pernah berkunjung ke lokasi ini di luar hari libur. Perbedaannya kentara ketika saya berkunjung untuk kali kedua pada hari libur. Ya, lokasi wisata dengan luas kurang lebih 4 hektar ini dibanjiri pengunjung yang mengisi waktu liburnya bersama keluarga untuk jalan-jalan.

Terletak di jalan pendidikan, kecamatan Delitua, kabupaten Deli Serdang. Anda akan menempuh perjalanan sekitar 26 menit atau sekira 13,8 km dari pusat kota Medan. Untuk tiket masuknya, anda hanya perlu mengeluarkan Rp15.000,- saja perorang. Area parkir luas dan gratis.
 
dokumentasi pribadi



dokumentasi pribadi


Berswafoto menjadi tujuan utama sebagian pengunjung disini. Pengelola sengaja membuat banyak spot foto untuk pengunjung tanpa dikutip biaya tambahan. Beberapa wahana lainnya juga dapat digunakan dengan harga yang terjangkau. Sepeda air yang berbentuk bebek, dapat disewa dengan harga Rp20.000,- begitu juga dengan gazebo.

Wahana lainnya seperti perahu atau sampan, kolam pancing dengan alat pancingnya juga dapat disewa. Taman bermain anak dapat anda temui saat anda berjalan ke atas menuju lapangan. Fasilitas lainnya seperti kantin, musholla, toilet, bangku taman, juga arena outbond ada disana.
 
lokasi memancing (dokumentasi pribadi)


spot bermain anak (dokumentasi pribadi)

Jam buka mulai pukul delapan pagi hingga pukul enam sore. Taman The Le Hu sendiri adalah milik pribadi keluarga Hu. Sebelum diresmikan menjadi taman wisata umum, taman ini hanyalah halaman rumahnya saja. Keluarga pecinta tanaman ini lalu menjadikannya tempat wisata dengan telah dilakukannya perluasan dan penambahan wahana bermain.
 
berswafoto (dokumentasi pribadi)



berswafoto (dokumentasi pribadi)



berswafoto (dokumentasi pribadi)

Semoga bermanfaat.
Share:

0 Comments:

Posting Komentar

Statistik Pengunjung